Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Analisis Jurnal 1 (new) : Pengaruh Biaya Promosi dan Biaya Distribusi Terhadap Penjualan Pada PT. Indofood Sukses Makmur, Tbk

Judul :  Pengaruh Biaya Promosi dan Biaya Distribusi terhadap Penjualan pada PT. INDOFOOD SUKSES MAKMUR, Tbk

Pengarang, Tahun : Didin Mukodim, 2007

Tema : Pengaruh Biaya Promosi terhadap Penjualan

Latar Belakang Masalah

Dalam dunia usaha selalu dihadapkan dengan persaingan, untuk mengatasi persaingan perusahaan menempuh berbagai cara untuk menyampaikan hasil produksinya dengan cepat, tepat, hemat, cermat dan memuaskan ke tangan konsumen , diantaranya dengan strategi pemasaran yang bertujuan untuk memperoleh keuntungan yaitu dengan mengadakan kegiatan promosi yang terarah serta distribusi yang tepat. Promosi yang tidak terkendali akan menurunkan tingkat penjualan sehingga biaya yang dikeluarkan menjadi pemborosan serta kebijakan distribusi yang kurang tepat sehingga barang yang dihasilkan kurang laku di pasar dan menyebabkan konsumen kurang puas, dengan demikian promosi dan distribusi memiliki peranan penting bagi kelangsungan hidup dan tumbuh perusahaan. 

Masalah

Adakah pengaruh biaya promosi dan biaya distribusi terhadap penjualan pada PT. INDOFOOD SUKSES MAKMUR, Tbk?

Tujuan 

Penelitian ini adalah untuk menelaah dan menganalisis pengaruh biaya promosi dan biaya industry terhadap penjualan pada PT. INDOFOOD SUKSES MAKMUR, Tbk  periode 1999 – 2006. 

Metodologi Penelitian

Data dan sample : data diperoleh dari dokumen PT. Indofood Sukses Makmur, Tbk dengan sampel biaya promosi serta volume penjualan pada periode 1988 - 2001

Jenis data : data primer dan data sekunder

Objek Penelitian : PT. Indofood Sukses Makmur, Tbk

Metode pengumpulan data : melalui situs internet/situs dari PT. Indofood Sukses Makmur, Tbk (data sekunder)

Analisis data : analisis deskriptif dan analisis kuantitatif (menggunakan analisis regresi dan korelasi berganda)

Variabel penelitian : biaya promosi dan biaya distribusi (variable bebas) serta penjualan (variable terikat)

Tahapan penelitian
Pengumpulan data, Pengolahan data dan analisis data
Analisis dan Hasil 

Ho : tidak ada hubungan antara biaya promosi dan biaya distribusi terhadap penjualan
Ha : terdapat hubungan antara biaya promosi dan biaya distribusi terhadap penjualan
Level of signifikansi sebesar 5% atau 0.05 dengan ketentuan apabila t.hitung>t.tabel maka Ho ditolak dan Ha diterima, begitu pula sebaliknya. 

Dari Penelitian ini menunjukan secara simultan semua variable mempunyai nilai signifikan dan mempengaruhi variable yang terkait. Sedangkan kolom signifikan adalan 0.000 atau probabilitas  jauh di bawah 0.05, maka HO ditolak atau biaya promosi dan biaya distribusi benar-benar berpengaruh secara signifikan terhadap penjualan. 

 Kesimpulan

Hasil penelitian menunjukan bahwa biaya promosi dan biaya industry berpengaruh secara signifikan terhadap penjualan,

Rekomendasi dan implikasi

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa biaya promosi mempunyai pengaruh positif serta signifikan terhadap volume penjualan, mengandung implikasi bahwa penetapan promosi dengan iklan dsb berpengaruh terhadap penjualan

Rekomendasinya adalah agar perusahaan sejenis dapat memperbaiki kekurangan-kekurangan pelaksanaan promosi yang telah dilaksanakan oleh PT. Indofood Sukses Makmur, Tbk.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar